Twitter

#TwitRadio 18: Twitwar Pendukung MU

5 November 2012 ini #TwitRadio Unisi 104.5 FM sudah siaran yang ke-18 kalinya dan saya tetap sebagai guest host menemani Mbak Bulan Annisa. Siaran yang ke-18 ini membahas tentang perseteruan pendukung klub-klub sepakbola Eropa dengan pendukung Manchester United (MU). Narasumber kita malam tadi yang hadir di studio adalah Jasoet sebagai pendukung Chelsea dan Arga (lagi) sebagai pendukung MU. Narasumber yang kita telpon antar lain Leksa dan Provokatrok sebagai pendukung Liverpool dan Hedi sebagai wartawan senior khusus sepak bola. Namun sebelum membahas main topic di atas, kita terhubung dengan Yasir Neneama, wartawan salah satu televisi nasional, yang menceritakan kronologi dugaan pemukulan Alm. Rezza oleh polisi. Hal ini menjadi penting dibahas di #TwitRadio karena teman Alm. Reza pernah posting tweet tentang kronologi pemukulan saat itu juga, namun telah dihapus karena diduga menerima ancaman. Yasir telah bertemu dengan ibu korban dan Kapolres, sehingga bisa menceritakan pandangan kedua belah pihak dengan adil.

Rekaman ini dibagi menjadi 3 bagian, selamat mendengarkan.

Twitwar Pendukung MU by dparamita Twitwar Pendukung MU - Part 2 by dparamita Twitwar Pendukung MU - Part 3 by dparamita

Thank you for listening! (: PS: Saya on air #TwitRadio setiap Senin, pukul 21.00 hingga 23.00 WIB di Unisi 104.5 FM. Untuk streaming bisa di Jogja StreamersNux Radio, atau Tune In. Untuk Blackberry launcher bisa di http://bb.unisifm.com

#TwitRadio 17: Hari Blogger Indonesia!

29 Oktober 2012 ini #TwitRadio Unisi 104.5 FM sudah siaran yang ke-17 kalinya dan saya tetap sebagai guest host menemani Mbak Bulan Annisa. Siaran yang ke-17 ini kita membahas mengenai Hari Blogger Nasional dan Pesta Blogger yang selalu dirayakan setiap tanggal 27 Oktober. Narasumber kita yang datang ke studio adalah Claradevi Handriatmadja dan Choro. Kita membahas mengenai blogging dan tips menulis. Narasumber lain lewat telepon adalah senior blogger kita yaitu Wicaksono alias Ndoro Kakung. Beliau menceritakan tentang perjalanan Pesta Blogger dan Hari Blogger Nasional. Selamat mendengarkannn!

hari blogger by unisi hiphopnation

Thank you for listening! (: PS: Saya on air #TwitRadio setiap Senin, pukul 21.00 hingga 23.00 WIB di Unisi 104.5 FM. Untuk streaming bisa di Jogja StreamersNux Radio, atau Tune In. Untuk Blackberry launcher bisa di http://bb.unisifm.com

#TwitRadio 16: Hoax dan Akun Palsu di Twitter

22 Oktober 2012 ini #TwitRadio Unisi 104.5 FM sudah siaran yang ke-1 kalinya dan saya tetap sebagai guest host menemani Mbak Bulan Annisa. Siaran yang ke-16 kali ini membahas mengenai fenomena banyaknya hoax dan akun palsu di Twitter sehingga merugikan banyak pihak. Untuk menghindarinya, maka kita bahas masalah ini bersama Utied Putri dan Ilham Aji yang datang ke studio kami, dan admin @lalinjogja yang kami hubungi lewat telpon. Silahkan mendengarkan!

hoax dan akun palsu by hot-hit tracks unisi
Thank you for listening! (: PS: Saya on air #TwitRadio setiap Senin, pukul 21.00 hingga 23.00 WIB di Unisi 104.5 FM. Untuk streaming bisa di Jogja StreamersNux Radio, atau Tune In. Untuk Blackberry launcher bisa di http://bb.unisifm.com

#TwitRadio 12: Batal Ketemu TrioMacan2000

24 Septerber 2012 ini #TwitRadio Unisi 104.5 FM sudah siaran yang ke-12 kalinya dan saya tetap sebagai guest host menemani Mbak Bulan Annisa. Siaran yang ke-12 ini saya tidak di studio karena saya tidak sedang di Jogja, alias di Jakarta. Karena sedang di Jakarta ini, saya ambil kesempatan bertemu dengan Fadjroel. Saya ingin mengajak beliau ngobrol di #TwitRadio Senin malam ini. Namun sayang sekali beliau berhalangan jika Senin malam. Sehingga saya beralih mengajak admin pseodium TrioMacan2000. Ternyata dia mau saya ajak bertemu untuk ngobrol langsung. Saya janjian di suatu tempat di Jakarta dengan beliau pukul 9 malam, dan dia setuju. Sayang sekali hingga pukul 11 malam dia tidak nongol dan hapenya tidak aktif. Setelah esoknya, dia memberi kabar bahwa dia mengira janjiannya 9 pagi. Mungkin lain waktu kita bisa bertemu. Ini rekaman siaran saya yang sedang di Jakarta dan Mbak Bulan Annisa yang sendirian di studio.

TWITRADIO 24 sept 2012 trending topic jogja by Unisi#twitradio
Thank you for listening! (: PS: Saya on air #TwitRadio setiap Senin, pukul 21.00 hingga 23.00 WIB di Unisi 104.5 FM. Untuk streaming bisa di Jogja StreamersNux Radio, atau Tune In. Untuk Blackberry launcher bisa di http://bb.unisifm.com

#TwitRadio 11: Berkarya dan Berpenghasilan lewat Internet

17 Septerber 2012 ini #TwitRadio Unisi 104.5 FM sudah siaran yang ke-11 kalinya dan saya tetap sebagai guest host menemani Mbak Bulan Annisa. Siaran yang ke-11 kali ini kita membahas tentang anak muda yang mampu berkreasi, berkarya, lalu mendapat penghasilan lewat internet. Kebanyakan orang berfikir bahwa berpenghasilan di internet itu selalu tentang jualan baju, sepatu, dsb. Padahal berpenghasilan di internet bisa dari menggambar atau menulis. Nah narasumber #TwitRadio malam ini adalah mereka yang sudah banyak berpenghasilan melalui karya seninya, antara lain MbakDiskonBernad Batubara, Diela Maharani, dan Raditya Dika. Selamat mendengarkan.

twitradio radio galau fm dan raditya dika by Unisi#twitradio
Thank you for listening! (: PS: Saya on air #TwitRadio setiap Senin, pukul 21.00 hingga 23.00 WIB di Unisi 104.5 FM. Untuk streaming bisa di Jogja StreamersNux Radio, atau Tune In. Untuk Blackberry launcher bisa di http://bb.unisifm.com

#TwitRadio 10: Pro Kontra Buzzer

10 Septerber 2012 ini #TwitRadio Unisi 104.5 FM sudah siaran yang ke-10 kalinya dan saya tetap sebagai guest host menemani Mbak Bulan Annisa. Siaran yang ke-10 ini kita membahas mengenai banyaknya pro maupun kontra terhadap pekerjaan buzzer, alias ngiklan di Twitter dan blog menggunakan akun seseorang yang memikili cukup banyak followers. Narasumber yang datang di studio kita hari ini adalah para selebtweet yang sering mendapatkan tawaran buzzing, antara lain Leoni Secret, Aan atau founder akun @MentionKe, dan Deddy Avianto. Melalui telepon kita mewawancari Lolita selaku buzzer yang cukup sering buzzing dan Doni Verdian yang sering mengutarakan pendapatnya yang kurang setuju dengan adanya buzzer. Namun sebelum kita membahas main topic tersebut, lewat telpon kita terhubung dengan istri Alm. Munir, Suciwati, mengenai pendapatnya tentang kampanye Menolak Lupa dan 2 juta avatar Munir yang semakin bergema di Twitter. Selain itu kita juga terhubung dengan dengan Melanie Subono membahas mengenai anti sirkus lumba-lumba. Silahkan mendengarkan...

TWITRADIO 10 sept 2012 pro kontra buzzer by Unisi Radio Jogja
Thank you for listening! (:

Dan terima kasih banyak kepada Mas Doni yang sudah menuliskan tentang wawancara kita hari ini di blognya ini. (: PS: Saya on air #TwitRadio setiap Senin, pukul 21.00 hingga 23.00 WIB di Unisi 104.5 FM. Untuk streaming bisa di Jogja StreamersNux Radio, atau Tune In. Untuk Blackberry launcher bisa di http://bb.unisifm.com

TwitRadio #8: Rekaman Interview @TrioMacan2000 & @provokatrok

Semalam, seperti biasa saya on air di #TwitRadio di Unisi 104.5 FM. Acara ini sudah yang ke-8 namun saya hadir yang ke-6 sebagai guest host. #TwitRadio kali ini paling istimewa, karena 2 akun anonim di Twitter yang sangat eksis, @TrioMacan2000 dan @provokatrok, bersedia saya wawancarai. Karena special, saya tidak menuliskan ulang isi siaran semalam, tetapi saya upload rekamannya disini. Terima kasih Dimas Anantyo yang sudah bersedia membantu membagi rekaman menjadi 3 bagian dan Bernad Satriani yang bersedia membantu upload. Bagi yang kemarin ketinggalan wawancaranya atau ingin mendegarkan ulang, ini dia rekaman wawancaranya. Silahkan mendengarkan.

TwitRadio 8: Opening by @dianparamita
TwitRadio 8: Interview @TrioMacan2000 by @dianparamita
TwitRadio 8: Interview @provokatrok by @dianparamita

Thank you for listening! (:  

PS: Saya on air #TwitRadio setiap Senin, pukul 21.00 hingga 23.00 WIB di Unisi 104.5 FM. Untuk streaming bisa di Jogja Streamers, Nux Radio, atau Tune In. Untuk Blackberry launcher bisa di http://bb.unisifm.com

Pets Adoption Night 2 September 2012

Binatang peliharaan di Indonesia sudah mencapai angka populasi yang sangat tinggi, atau biasa disebut over populasi. Salah satu penyebab over populasi adalah breeder yang terus-menerus mengembangbiakkan hewan peliharaan untuk dijual ke masyarakat, tanpa memikirkan dampak kesejahteraan binatang tersebut dalam jangka panjang. Bahkan proses pengembangbiaakan, penjualan, hingga ke tangan pembeli/pemilik pun tak selalu baik. Binatang-binatang peliharaan ini tidak selalu mendapatkan perlakuan baik sehingga banyak yang ditemukan terlantar atau disiksa. Masalah ini belum banyak mendapatkan kepedulian khusus dari masyarakat maupun pemerintah. Maka, lewat acara Pets Adoption Night, Pets Movement ingin mengajak para pecinta binatang agar bersama-sama menyebarkan informasi ini ke masyarakat luas dan berbuat sesuatu untuk mengatasinya.

Setelah berhasil menyelenggarakan acara pertama di bulan April dan kedua di bulan Mei lalu, Pets Movement akan kembali mengadakan acara serupa “Pets Adoption Night 3” yang ingin mengajak masyarakat untuk lebih banyak sharing mengenai pentingnyya adopsi daripada membeli dan pentingnya sterilisasi binatang peliharaan kita.

Pets Adoption Night 3 kali ini akan lebih seru karena akan dihadiri oleh seorang public figure dari dunia perfilman Indonesia, Dennis Adhiswara. Ia bersama istrinya adalah salah satu dari banyaknya public figure yang sangat peduli terhadap kesejahteraan binatang. Selain itu, seperti biasa, akan ada sharing cerita dari 2 komunitas pecinta binatang mengenai kisah mereka dalam menyelematkan binatang terlantar, stand adopsi dari Animal Friends Jogja dan Garda Satwa, serta live acoustic dari Dharma Music.

Acara ini akan digelar pada:

  • Hari Minggu, 2 September 2012
  • Pukul 17.00 - 20.00 WIB
  • Garden Juice, Jalan Kaliurang Km. 5 Blok C No 26, Pogung Baru, Jogja
  • Untuk umum dan gratis tanpa pendaftaran
  • Denah:

See you there!

Regards,

  • Pets Movement
  • Twitter: @petsmovement
  • Email: petsmovement@gmail.com
  • Website: http://petsmovement.wordpress.com

Ciri Akun Twitter dengan Followers Palsu

Followers palsu adalah followers yang didapatkan bukan karena para pengguna Twitter memang sengaja follow, tetapi karena rekayasa. Pasti banyak dari teman-teman pernah heran, kenapa pemilik akun X yang tak pernah terdengar nama akunnya, bukan dari kalangan seleb, atau organisasi terkenal bisa memiliki followers belasan hingga puluhan ribu?

Sejauh yang saya tau, ada 2 cara yang dapat dipakai dalam merekayasa jumlah followers. Yang pertama menambah followers dengan akun robot alias BOT. Akun BOT ini tak memiliki tuan, karena dibuat sebanyak-banyaknya secara bersamaan oleh seseorang dalam satu waktu. Jika ribuan hingga jutaan akun BOT itu sudah jadi, selanjutnya akun-akun BOT itu dibuat mem-follow suatu akun. Jadilah suatu akun itu terkesan difollow banyak pengguna Twitter. Proses ini mudah sekali, hanya perlu ketelatenan dan kesabaran. Kekurangan merekayasa dengan cara ini adalah setiap pertengahan tahun, pihak Twitter bersih-bersih akun. BOT yang ketahuan oleh Twitter akan dihapus. Sehingga akun yang selama ini di-follow BOT akan keliatan tiba-tiba followers-nya berkurang drastis.

Cara kedua yaitu memaksa akun-akun yang bertuan untuk memfollow suatu akun yang tak dikenal. Pernah kan kita merasa tak pernah memfollow orang tapi tiba-tiba orang ini ada di timeline kita? Saya pernah tiba-tiba memfollow seorang cowok dari Meksiko. Karena saya bingung dia siapa, maka saya unfollow dia. Nah inilah kekurangan merekayasa jumlah followers dengan cara ini, karena jika ada yang sadar memfollow seseorang yang tidak mereka kenal, maka akan di-unfollow. Namun saya tak tau persis bagaimana proses rekayasa dengan cara ini.

Postingan ini bukan untuk mengajari cara merekayasa jumlah followers, tetapi share cara mudah mengidentifikasi akun yang merekayasa jumlah followers-nya. Karena saya hanya tau cara merekayasa jumlah followers dengan BOT, maka saya hanya bisa share cara mengidentifikasi followers BOT. Berikut salah ssatu akun yang saya yakini 16,000-an followers-nya BOT. Tak perlu saya sebutkan siapa, namun saya hanya mengambil beberapa contoh followers-nya:

Ada lagi sebuah akun anonim yang lumayan sedang naik daun tetapi 13,000-an followers-nya BOT. Ini contoh followers-nya:

Bagaimana mengetahui followers di atas adalah palsu alias BOT?

  1. Followers selalu orang asing.
  2. Jika dibuka timeline followers-nya, semuanya memiliki jumlah tweets 0.
  3. Jika dibuka profile followers-nya (seperti pada Uber Social), akan ada info tanggal pembuatan akun tersebut, dan semua akun di atas dibuat pada tanggal yang sama. Seperti ini:
  4. Followers model ini selalu berturut-turut dan tak ada followers asli di antara mereka. Jadi followers BOT selalu tak terpisahkan satu sama lain.
  5. Biasanya setiap pertengahan tahun, akun ber-followers BOT banyak di-unfollow followersnya.
  6. Perlu diingat, kadang akun ber-followers BOT tidak ketahuan karena sudah tertutupi dengan followers baru yang asli. Jika memang penasaran apakah seseorang ini followers-nya banyak yang BOT atau tidak, maka telaten saja membuka semua followersnya. Kadang ada yang di-scroll ke bawah langsung ketauan, kadang ada yang harus berkali-kali scroll ke bawah baru ketauan.

PS: Jika ada yang memiliki info lebih, please share!

Fitnah Anti JIL Kepada Saya

Setelah mengikuti diskusi Anti JIL di Fisipol UGM 8 Juni 2012 itu, saya langsung mendapat berbagai fitnah dari para Anti JIL. Justru fitnah itu pertama kali muncul dari si pembicara pertama, dia memfitnah livetwit saya hanya menceritakan dirinya membahas soal tweet orang JIL saja. Mereka heboh maki-maki saya yang katanya tidak adil. Padahal isi livetwit saya tidak hanya itu.

Kemudian ada seorang wanita, yang sejak kasus di LKiS Mei lalu terus mentions saya di Twitter, juga turut memfitnah saya. Dia memfitnah: "Dian Paramita penghina Nabi Muhammad SAW" karena saya menyebarkan surat Muhammad kepada biarawan ini. Wanita itu juga memfitnah saya membela JIL karena saya ingin mendapat beasiswa dari JIL. Fitnah ini muncul karena dalam diskusi siang 8 Juni 2012 di Fisipol UGM itu saya membela JIL dan malamnya saya ngobrol dengan Budiman Sudjatmiko di Twitter tentang beasiswa di Inggris. Wanita itu menilik timeline saya dan setelah membaca obrolan saya tentang beasiswa itu, dia langsung mengasumsikan saya membela JIL karena ingin mendapat beasiswa dari JIL!

Mungkin wanita ini mengira semua tindakan manusia itu selalu bersifat transaksional. Dia mengira semua orang tidak pernah tulus jika membela sesuatu. Dia kira jika seseorang membela sesuatu itu untuk kepentingan dan keuntungan pribadinya. Dia kira saya membela Irshad Mandji karena saya lesbi, saya membela Lady Gaga karena saya fans beratnya, saya membela JIL karena saya butuh beasiswanya. Dia kira semua yang saya lakukan selalu untuk kepentingan saya pribadi. Dia perlu tau, tak semua manusia berpikiran selicik dan sepicik itu. Dia perlu tau, banyak sekali manusia yang membela orang lain dengan tulus, tanpa mengharapkan imbalan apapun. Dia perlu tau dan menghentikan fitnah-fitnahnya.

Bahkan dulu setelah kasus penyerangan MMI di diskusi Irshad Manji LKiS Mei lalu, livetweet dan keesaksian saya yang mengatakan pager dijebol, makanan diinjak-injak, kaca perpus dipecahi, teman saya dipukuli mereka sebut ngibul. Mereka memfitnah saya ngibul karena kesaksian teman mereka dari anggota MMI berbeda dengan kesaksian saya. Sehari kemudian Sultan Hamengkubuono X ikut mengomentari kejadian ini dan akhirnya mereka diam tak lagi menyebut saya ngibul. (:

Baru-baru ini fitnah lain dari para Anti JIL juga muncul, antara lain mereka katakan Tuhan saya adalah $ alias uang. Mentions yang mengganggu saya terus datang hingga hari ini. Selain memfitnah, mereka juga memaki atau mengejek. Jika saya katakan mereka telah memfitnah dan memaki, mereka sebut saya lebay dan meminta bukti. Hahaha. Tentu saja bukti ada. Semua fitnah dan cacian mereka sudah saya capture dan simpan. Hanya saja, untuk apa meladeni mereka? Jika ada yang ingin melihat buktinya, saya perlihatkan secara langsung. Saya tidak mau publish buktinya dan membuat mereka terkenal lewat akun Twitter dan blog saya ini.

Ada yang menasehati saya untuk bersabar, didiamkan saja. Memang saya sudah mendiamkan mereka. Tapi mereka masih tetap saja mentions saya. Setiap hari. Semua tweet saya dikomentari. Bahkan tweet teman-teman yang me-mentions saya ikut dikomentari. Twit fitnah-fitnah mereka banyak di-retweet (RT) dan ditambahi komentar kasar. Semua memenuhi timeline saya. Membalas tweet mereka itu sama seperti berkelahi dengan monster yang jika lehernya dipotong justru akan tumbuh 3 leher baru. Membalas tweet mereka akan berujung pada pengroyokan mentions. Ada yang ikut mendebat, ikut memaki, atau ikut RT dan CC. Ada beberapa akun mereka yang setiap hari mengganggu saya. Tidak ada satupun tweet dia yang saya balas. Tapi tetap menganggu saya. Justru pernah ada yang setiap hari memaki dan mengganggu saya. Tak satupun ada yang saya balas. Malah tiba-tiba dia bilang sudah alergi dengan saya. Yang ganggu sapa, yang alergi sapa. Heheaheu.

Apakah mereka layak di-block? Sangat layak. Banyak yang menyarankan saya untuk mem-block mereka. Tapi perlu diketahui, kalo mereka di-block, mereka akan foto bukti di-block dan memamerkannya di diskusi-diskusi Anti JIL lainnya. Bangga di-block, merasa menang debat. Padahal yang mereka lakukan bukan debat, tetapi mengganggu. Berdebat itu seharusnya sopan, menghormati lawan debat, menggunakan argumentasi yang relevan, dan tetap stick pada topik. Tetapi mereka sebaliknya. Mereka sering melantur keluar dari topik, menggunakan kata-kata kasar, personal attacking dengan memaki kehidupan pribadi saya, hingga memfitnah. Mem-block mereka juga membuat saya tidak lagi bisa membaca fitnah-fitnahnya dan mendoakan mereka. (:  

Apa yang bisa saya lakukan? Ini senjata saya yang paling ampuh: percaya Allah. Karena itu saya percaya Dia akan selalu melindungi saya dari setan, akan selalu mengingatkan saya untuk bersabar, dan akan selalu memberi keadilan yang terbaik untuk umatnya yang mencintai-Nya dengan tulus. Dengan mempercayai-Nya, hati saya menjadi damai.